oleh

Kerukunan Keluarga Kawanua dan PT Freeport Serahkan Bantuan bagi Korban Bencana Amurang

TERASKATA.COM, Minsel – Bantuan Kerukunan Keluarga Kawanua (KKK) bersama PT Freeport Indonesia berkunjung Ke kampung halaman Sulawesi Utara (Sulut) tepatnya di Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) yang di terima secara langsung oleh Wakil Bupati Minsel, Pdt Pertra Y Rembang MTh (PYR) di ruangan rapat Bupati, Kamis (14/07/22).

Dalam kunjungan KKK tersebut rombongan langsung menuju rungan rapat dengan maksut dan tujuan memberiakan bantuan buat korban bencana Amurang yang terjadi pada waktu lalu yang di terima Langsung oleh Wakil Bupati PYR  bantuan tersebut berupa Magic Com, Kompor Gas, Dispenser yang diberikan oleh Kordinator Kegiatan Pdt. Joyce Pekade S.Th. dan Ketua Umum KKK Verra Tengker.

Sudah dengan Tiket Team dan bantuan dari PT Freeport sekitar 130 juta. 

Verra Tengke Ketua Umum KKK, Sebelumnya kami menuju ke Minahasa Selatan tadi pagi Kami suda terlebih dahulu ke Provinsi yang telah Terima langsung oleh Gubernur Sulawesi Utara Pak Olly Dondokambey untuk membahas apa yang perlu kami bantu buat korban bencana Amurang, walu pun tidak seberapa banyak yang kami beri saat ini, kiranya bantuan ini dapat bermanfaat dan berguna buat masyarakat yang ada di pengungsian. Ucap Verra 

“Saya mengatasnamakan Pemerintah Kabupaten dan Pak Franky D Wongkar SH, Bupati Minahasa selatan Mengucapkan banyak terima kasih bagi Kerukunan Keluarga Kawanua (KKK) bersama PT Freeport Indonesia yang telah memberikan bantuan buat bencana yang terjadi di Amurang, bantuan ini tentu sangat berguna bagi para korban bencana,” tutup PYR.(wel)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed